Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Channel YtCrash Dibanned Atau Dihapus? Menyusul Calon Sarjana?

 Kabar mengejutkan datang dari channel Youtube YtCrash pada hari ini 2 Februari 2020, Channel YtCrash dengan berbagai video viralnya dan subscribersnya hilang dalam sekejap, apakah akan menyusul Calon Sarjana?

Nah pada postingan kali ini aku mau bahas beberapa kemungkinan yang terjadi, mengapa YtCrash videonya dan subscribers hilang semua?
Menurut pendapatku inilah beberapa kemungkinan yang menyebabkan redupnya channel YtCrash ini!

MELANGGAR HAP CIPTA?
Dengan konsep content yang comot sana sini, tak ada yang menjamin keamanan dari channel dengan konsep seperti ini, mengapa? karena setiap content (video) original yang diupload memiliki hak cipta masing-masing, jika pemilik content yang membuat videonya mengetahui videonya dicomot tanpa ada izin sama sekali, maka pemilik content punya hak penuh untuk melaporkan orang atau channel yang mengambil contentnya tanpa izin atau menguploadnya kembali (reupload).

Apakah YtCrash melanggar Hak Cipta? masih belum ada yang tau sampai sejauh ini, karena berita yang beredar masih simpang siur dan belum ada klarifikasi langsung dari pihak YtCrash sendiri.

DIHACK ATAU DIRETAS?
Dengan jumlah viewers dan subscribers yang begitu begitu banyak, tak ada yang tau apakah ada seseorang yang tidak senang dengan channel YtCrash sehingga sampai melakukan hacking pada channel YtCrash. Apakah YtCrash telah Dihack?


Menurut aku hanya ada dua kemungkinan itu, tidak mungkin YtCrash menghapus videonya sendiri dengan iseng, manakah yang benar? masih menjadi sebuah pertanyaan bagi kita semua, sebab belum ada kepastian dari berita yang simpang siur ini, dari pihak YtCrash sendiri juga masih belum memberikan klarifikasi atas kejadian ini.

FAKTA-FAKTA YANG TERJADI
Semua subscriber dan video yang diupload hilang dalam sekejap

Sesuai dengan yang aku bahas, di atas sudah aku berikan beberapa pendapat aku mengenai penyebab dan insiden ini! sampai sekarangpun masih belum ada klarifikasi langsung dari pihak YtCrash sendiri.

Masih terdapat satu video diberanda yang dapat ditonton
Video yang terdapat diberanda channel YtCrash yang masih dapat ditonton ini, setelah aku check komentar dari video tersebut juga dinonakstifkan.

Subchannel atau YtCrash Network masih aktif mengupload video hari ini!
Beberapa subchannel atau YtCrash Network seperti YtCrash Life, YtCrash News, YtCrash Hack, YtCrash Islam, dan lain-lain masih aktif sampai dengan saat ini, YtCrash News pada hari ini tepatnya sekitar pukul 12.30 WIB masih mengupload video dengan judul "Benda Raksasa Misterius ini Mengeluarkan Bau Menyengat, Setelah Diambil Ternyata itu Adalah".


Nah demikianlah beberapa informasi yang dapat aku berikan tentang insiden yang sedang menimpa YtCrash, terima kasih sudah berkunjung dan semoga informasinya bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Channel YtCrash Dibanned Atau Dihapus? Menyusul Calon Sarjana?"